Breaking

Jumat, 05 April 2019

Porsche Ternyata Pernah Bikin Mobil VW Kodok Paling Kencang

https: img-k.okeinfo.net content 2019 04 06 15 2039825 porsche-ternyata-pernah-bikin-mobil-vw-kodok-paling-kencang-Lzpggarm2l.jpg

BERITA KICAU4DSosok mobil hitam yang saat ini kondisinya masih terlihat baik, tentu akan banyak yang mengira sebagai Volkswagen Beetle atau tenar di Indonesia sebagai VW kodok.
Namun model satu ini merupakan mobil Porsche yang secara khusus dibuat untuk kebutuhan balap. Mobil yang memiliki desain serupa dengan VW kodok ini diproduksi pada 1939, karenanya diberi nama VW 39.
Mobil tersebut dirancang oleh Ferdinand Porsche dan anakanya Ferry. VW 39 merupakan model yang dirancang dengan spesifikasi lebih gahar dari Beetle yang masa itu telah menjadi mobil yang cukup populer.
VW 39 dibekali dengan mesin kapasitas 1.0 liter yang mampu menghasilkan tenaga 32 hp, namun bobotnya dibuat sangat ringan hanya sekira 695 kg. Tak diragukan VW 39 ini diklaim mampu melesat hingga 145 kilometer per jam.
Keberhasilan membangun VW 39 membuat Ferdinand Porsche dan Ferry berencana memproduksi mobil tersebut sebagai model spesial edition dengan target produksi sekira 50 unit. Sayangnya rencana tersebut pupus, lantaran berkecamuknya perang dunia kedua.
Meski demikian Ferdinand Porsche dan Ferry tetap mengerjakan produksi VW 39 namun hanya 14 unit yang sanggup di produksi. Seluruh mobil yang diproduksi menggunakan mesin Porsche yang berbeda-beda.
Sayangnya perang dunia membuat 13 unit VW 39 hilang dicuri dan 1 unit ditemukan di tengah reruntuhan bangunan dalam kondisi rusak. Satu unit tersebut akhirnya dijual kepada seorang kolektor pada 1948 dan saat ini mobil tersebut di tangan Thomas König dan Oliver Schmidt, pendiri Museum Prototipe Hamburg.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar